Senin, 20 Juni 2011

Telkomsel Gandeng MLW Telecom Untuk HSPA+

Telkomsel menargetkan, akhir tahun 2011 layanan internet berteknologi HSPA+ dapat dinikmati pengguna internet telkomsel di 44 kota di Indonesia. "Saat ini, layanan HSPA+ telah hadir di 24 kota di Indonesia. dan pada akhir tahun ini akan dapat dinikmati di 44 kota,'' kata VP Channel Management Telkomsel, Gideon Edi Purnomo.

Dalam upaya memberikan layanan HSPA+ terbaik, Telkomsel menggandeng SpeedUp (MLW Telecom) dengan menawarkan paket internet plus modem SpeedUp Cheetah SU 9800. Menurut Gideon, ketersediaan modem HSPA+, dengan sendirinya akan memudahkan pelanggan Telkomsel menikmati kecepatan akses sangat tinggi dari layanan HSPA+.

Gideon menjelaskan, modem tersebut telah mendukung kecepatan download hingga 14.4 Mbps dan uploads 5.76 Mbps. ''Secara teknis, jaringan Telkomsel mampu mendeliver data dengan kecepatan hingga 14.4 Mbps,''

Kehadiran HSPA+ yang dikembangkan Telkomsel, seperti melempangkan jalan menuju layanan seluler generasi ke empat (4G). Untuk layanan 4G sendiri, Telkomsel telah melakukan ujicoba implementasi Long Term Evolution (LTE).

Sekalipun baru melakukan sekali ujicoba, sebenarnya Telkomsel telah memasuki layanan 4G. Pasalnya banyak lembaga internasional telah menempatkan HSPA+ ke dalam rumpun 4G bersama-sama dengan Wimax dan LTE.

Ihwal layanan HSPA+ sendiri Gideon menyebut ada sekitar 1 persen pengguna dari seluruh pengguna layanan internet Telkomsel yang diperkirakan telah mencapai 15 juta. ''Penggunanya masih sedikit,'' kata Gideon.

HSPA+ di Jakarta mampu melakukan download hingga 7 Mbps dan upload hingga 2 Mbps di sejumlah area publik. Layanan ini umumnya dinikmati pelanggan TelkomselFlash yang menggunakan layanan time based atau volume based. Telkomsel belum menyediakan paket unlimited untuk HSPA+.

SpeedUp yang dibundling dengan TelkomselFlash dilepas dengan harga Rp 999.999,-  Modem ini mengandalkan sistem operasi Studio 9 dan browser Google Chrome. Modem ini memiliki kemampuan desktop sharing, live streaming video berkualitas high definition, serta video conference tiga arah. Pada paket Bundling ini pembeli akan mendapatkan layanan gratis akses internet unlimited Telkomsel hingga tiga bulan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Press Release Distribution